Thinking & Action
10.17
Typical manusia bermacam-macam ibarat permainan sepak bola ada pemain, ada penonton ada komentator. masing-masing memiliki peran dalam permainan tersebut. ada yang hanya berkomentar tidak bermain dan tidak memberi solusi itulah sang komentator, adapula yang hanya bisa senang,bersorak-sorai, memberi dukungan, dan hanya bisa kecewa dan marah dengan permainan tersebut itulah penonton, dan ada lagi dia bisa menggocek, drible, mengumpan, dan mencetak gol. dialah sang pemain yang bisa menang dan bisa juga kalah.
sang pemain tidak sekedar berlari dan mengumpan, tetapi dia juga berpikir bagaimana caranya agar ia dapat mencetak gol. berpikir dan bertindak itulah yang ia lakukan, ia tidak punya waktu berpikir lama, yang dia lebih butuhkan adalah bertindak cepat dengan tepat sehingga gol dapat tercipta dan memenangkan suatu permainan.
kehidupan kita kalau dianalogikan sama seperti permainan sepak bola dan tentunya kitalah sang pemain, bukan komentator dan bukan penonton. dalam kehidupan kita, kitalah yang bermain, bergerak dan mencetak gol.
Apakah Gol Dalam Hidup Kita?
Gol kita adalah sesuatu yang kita impikan atau yang kita harapkan, ada juga yang berkata itu adalah dream (impian).
dalam meraih impian kita hendaknya kita terus bertindak melakukan sesuatu yang dapat mewujudkan impian kita sehingga tidak menjadi angan-angan kosong belaka. dalam bertindak tentunya kita tidak hanya bertindak tanpa berpikir. tentunya kita harus membuat strategi bagaimana cara mendapatkan impian kita.
dalam berpikir tentunya kita membutuhkan informasi untuk diolah menjadi suatu strategi yang baik, sehingga penting sekali bagi kita untuk mendapatkan berbagai informasi tersebut. bagaimanakah cara kita mencari informasi tersebut? banyak sekali cara mendapatkannya yaitu dengan membaca, melihat langsung dan bertanya kepada orang-orang yang mengerti apa yang kita impikan. setelah infromasi itu terkumpul barulah kita dapat membuat strategi bagaimna caranya mendapatkan sesuatu yang kita impikan.
satu hal dalam meraih mimpi tentunya lingkungan kita ada yang bertindak sebagai komentator ada juga yang bertindak sebagai penonton, ada pula yang membantu kita dalam mewujudkan mimpi kita, dan yang perlu kita ingat adalah kita pemain, apa yang dikatakan orang lain cukup kita jadikan informasi untuk diolah menjadi strategi dan motivasi untuk meraih mimpi kita. setiap perkataan tidak baik cukup kita lewatkan saja dan kita jdikan pupuk yang membuat kita semakin kuat dan kokoh dalam mencapai impian kita.
tidak perlu terlalu banyak berpikir just litle think n do much, satu lagi dont talk to much just do it. fokus dalam berpikir dan bertindak sehingga pikiran kita tidak pecah dan apa yang kita impikan dapat kita raih.
selama masih dalam proses kita harus konsentrasi dan enjoy dalam menapaki jalan menuju impian, sehingga tidak terasa berat dan menyenangkan.
thinking & Action merupakan suatu perbuatan yang harus diselaraskan agar apa yang kita impikan dapat tercapai.
by : mardi abarai
thanks sob atas infonya
NB: mau melipatgandakan pendapatan dgn gratis
sama2 gan,,,, wah boleh tuh gan,,,